Custom Search

Dua Gol Shevchenko Bawa Ukraina Kalahkan Swedia





Kecerdikan Andriy Shevchenko dalam mencari posisi dan kehebatannya dalam menyelesaikan peluang emas membuat Ukraina meraih poin sempurna di laga perdana Grup D Euro 2012, Selasa 12 Juni 2012. Shevchenko memborong dua gol kemenangan Ukraina atas Swedia.

Tampil di depan pendukung sendiri, Stadiom Olympic Kiev, Ukraina sempat tertinggal lebih dulu oleh Swedia. Babak kedua baru berjalan lima menit, Zlatan Ibrahimovic sudah membuat seluruh suporter Ukraina terdiam. Penyerang AC Milan ini menaklukan kiper Ukraina Andriy Pyatov usai menerima umpan mendatar Kim Kallstrom.

Namun gol dari Ibrahimovic tak membuat mental Ukraina kendur. Mereka justru semakin bersemangat untuk menyamakan kedudukan. Di saat genting inilah dibutuhkan sosok yang mampu mengubah keadaan, yakni Shevchenko. Hanya berselang lima menit dari gol Ibrahimovic, Shevchenko membuat seluruh isi stadion bergemuruh berkat golnya.




Menerima umpan lambung Andriy Yarmolenko dari sektor kiri pertahanan Swedia, Shevchenko langsung menyundul bola tersebut untuk menaklukan kiper Andreas Isaksson. Sontak saja gol tersebut membuat pelatih Oleg Blokhin loncat kegirangan dipinggir lapangan. Tapi Shevchenko tidak hanya sekali membikin pelatihnya tersebut bahagia.

Berselang enam menit, Shevchenko kembali mempecundangi Isaksson. Gol kedua Shevchenko ini tidak berbeda jauh dengan gol sebelumnya. Hanya saja gol ini terjadi melalui proses sepak pojok. Shevchenko yang dikawal Ibrahimovic, berhasil meloloskan diri dari mantan pemain Barcelona itu untuk menyambut umpan Yevhen Konoplyanka.

Namun Shevchenko tidak bermain hingga akhir laga. Mantan pemain bintang AC Milan dan Chelsea ini digantikan Artem Milevskiy sepuluh menit jelang bubaran. Ketika berjalan meninggalkan lapangan, tak henti-hentinya para penonton memberikan tepuk tangan untuk Shevchenko. Sang kapten pun langsung menyalami pelatih, staf, dan para pemain yang berada di bangku cadangan.

Raihan positif ini membawa Ukraina memuncaki klasemen Grup D dengan nilai tiga. Lalu di tempat kedua dan ketiga diisi oleh Inggris serta Prancis yang sama-sama mengoleksi poin satu, setelah bermain imbang 1-1. Sementara Swedia terbenam di dasar klasemen.

Susunan Pemain:

Ukraina (4-3-2-1): Pyatov; Khacheridi, Mikhalik, Gusev, Selin; Tymoshchuk, Konoplyanka, Yarmolenko: Nazarenko, Voronin, Shevchenko (Milevskiy 80'').

Cadangan: Milevskiy, Rotan, Aliev, Shevchuk, Kucher, Seleznyov, Devic, Garmash, Rakitskiy, Goryainov, Koval, Butko.

Swedia (4-4-1-1): Isaksson: Melberg, Granqvist, Lustig, Olsson: Elm, Kallstrom, Toivonen, Larsson; Ibrahimovic; Rosenberg (Elmander 71'').

Cadangan: Wilhelmsson, Hysen, Elmander, Antonsson, Wiland, Olsson, Wernbloom, Bajrami, Safari, Svensson, Holmen, Hansson.

TEMPO

Masukkan email address anda untuk mendapatkan berita terbaru:

Delivered by FeedBurner

Add to Google Reader or HomepagePowered by FeedBurnerSubscribe in Bloglines