Rekor Ukraina dalam 6 pertandingan terakhir mereka atas Prancis adalah 3x seri, dan 3x kalah.Pertemuan pertama kali kedua tim pada EURO 2000 berakhir dengan skor 0 – 0 pada tanggal 27 Maret 1999.
Prancis memenangkan 2 pertandingan setelah tersebut, pada tanggal 6 Juni 2004 dengan skor 1 – 0, dan 2 – 0 pada tanggal 2 Juni 2007. Terakhir kali kedua negara bertemu berakhir dengan skor 4 – 1 untuk kemenangan Prancis pada pertandingan persahabatan tanggal 6 Juni 2011.
Ukraina sudah mengalami 6 kekalahan dari 12 pertandingan terakhir mereka. Sebelum kemenangan atas Swedia, Shevchenko belum pernah mencetak 2 gol dalam 1 pertandingan bagi Ukraina, terakhir kali mereka lakukan 2004.
Prancis sejauh ini belum pernah kalah dari 22 pertandingan terakhir mereka, sejak kekalahan mereka atas Belarusia pada 3 September 2010.Prancis menjadi salah satu tim paling aktif di grup D ketika menghadapi Inggris, mereka memiliki 15 tendangan ke arah gawang. Ada 6 pemain Prancis yang telah berpengalaman di EURO sebelumnya, yaitu Steve Mandanda, Malouda, Benzema, Nasri, Evra, dan Ribery.(api)
Bisnis Indonesia