Pelatih tim nasional Ukraina, Oleh Blokhin, menilai kekuatan Swedia tak hanya bersandar pada kapten Zlatan Ibrahimovic. Menurutnya, masih ada pemain-pemain lain dari Blagult yang cukup berbahaya.
Ukraina akan menantang Swedia pada lanjutan pertandingan Grup D Piala Eropa di Olympic Stadium, Senin 11 Juni 2012. Blokhin menegaskan, timnya sudah tidak sabar untuk segera unjuk gigi di lapangan.
"Kami seperti kuda bagus yang sedang menunggu balapan untuk segera dimulai. Kami ingin melaju, tapi kami masih menunggu. Semua orang ingin segera memulai, tapi saya harus menenangkan pemain saya karena pertandingan yang akan datang akan sangat sulit," kata Blokhin seperti dilansir situs resmi UEFA.
Blokhin tak mau mengangap remeh Swedia. Sebab, dalam lima laga tahun ini, Christian Wilhelmsson dan kawan-kawan mampu menyapu bersih semuanya dengan kemenangan.
"Swedia sebagai sebuah tim bekerja dengan sangat baik. Mereka sudah main bersama untuk waktu yang lama dan mereka adalah mesin yang bekerja dengan lancar. Jika Anda berpikir tim mereka hanya mengandalkan Ibrahimovic, Anda keliru. Mereka memiliki Kim Kallstrom dan Johan Elmander. Mereka juga punya dua bek tengah yang berpengalaman. Mereka kuat di lini tengah dan bek sayap. Ibrahimovic adalah bintang, tapi dia tidak bisa bermain sendirian."
Ukraina terakhir kali turun di turnamen besar pada Piala Dunia 2006 lalu. Ketika itu, Andriy Shevchenko dan kawan-kawan sukses melangkah ke perempat final.
"Sekarang tim kami sudah berubah. Ada banyak pemain muda dan banyak yang akan menyelesaikan karier mereka setelah Piala Eropa ini berakhir. Masalah terbesar adalah menemukan keseimbangan. Kadang-kadang pemain muda kami ingin melakukan lebih dari yang mereka bisa.
Tim saya ingin bermain sepakbola menyerang, sementara meminta mereka main bertahan sangat sulit. Mereka masih muda dan mereka ingin menyerang," ucap Blokhin. (ren)
VIVAnews